Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelDi era pandemi covid-19 telah memberi pengaruh terhadap perusahaan manufaktur industri. Perusahaan manufaktur sendiri telah berada dibarisan terdepan yang mengalami penurunan ekonomi yang disebabkan oleh pandemi ini. Penelitian ini dimaksudkan untuk memberikan petunjuk khususnya bagi perusahaan manufaktur food and beverage tentang bagaimana dan apa yang butuh untuk disiapkan dalam menghadapi perkembangan jaman yang semakin tidak pasti, terutama di masa pandemi covid-19. Harapan dari penelitian ini, perusahaan dapat meningkatkan performance operational nya. Selain itu, penelitian ini juga dimaksudkan untuk mengetahui variabel-variabel apa saja yang berpengaruh terhadap operational performance.
Metode pengolahan data dilakukan menggunakan validitas, reliabilitas, analisa deskriptif dan metode analisis data yang digunakan yaitu smartPLS dan mengolah uji hipotesis yang berasal dari data yang didapatkan dari penyebaran kuisioner yang telah diisi oleh responden dan telah diolah.