Please take a moment to complete this survey below

Library's collection Library's IT development Cancel

Komunikasi sebagai strategi coping anak laki-laki pasca perceraian orang tua

Indonesia merupakan negara dengan jumlah penduduk terbesar ke-4 di dunia hingga saat ini. Salah satu hal yang berperan penting dalam tingginya jumlah penduduk dipengaruhi oleh pernikahan. Sayangnya, tingginya angka pernikahan di Indonesia juga diikuti dengan tingginya perceraian yang terjadi. Perceraian dalam suatu keluarga dampaknya akan berpengaruh bagi kehidupan anggota keluarga yang terlibat, terkhusus bagi sang anak. Dalam penelitian ini, bertujuan untuk meneliti bagaimana seorang anak laki-laki yang menjadi korban perceraian mencari solusi untuk mengatasi permasalahan yang sedang dialaminya. Dalam proses penggalian data pada penelitian ini, metode yang digunakan berupa metode studi kasus. Sehingga data yang diperlukan dan didapat dalam penelitian ini mampu menunjukkan hasil yang riil dan mendalam. Melalui penelitian ini, sekaligus menunjukkan bukti bahwa penggunaan komunikasi sebagai coping strategy juga dapat menjadi ancaman bagi penggunanya. Namun, ancaman yang muncul dapat diantisipasi dengan adanya faktor relasi yang kuat, penggunaan metode komunikasi yang tepat, serta adanya keterbukaan dari penggunanya bersama dengan rekannya. Sehingga pada akhir penelitian Ini dapat diketahui bahwa penggunaan komunikasi sebagai strategi coping dapat membantu seseorang untuk keluar dari masalah yang ia miliki.

Creator(s)
  • (F11180007) GIDEON FERIYANTO
Contributor(s)
  • Fanny Lesmana → Advisor 1
  • Desi Yoanita → Advisor 2
  • Ido Prijana Hadi → Examination Committee 1
Publisher
Universitas Kristen Petra; 2022
Language
Indonesian
Category
s1 – Undergraduate Thesis
Sub Category
Skripsi/Undergraduate Thesis
Source
Skripsi No. 10011781/KOM/2022; Gideon Feriyanto (F11180007)
Subject(s)
  • CHILDREN OF DIVORCED PARENTS--FAMILY RELATIONSHIPS
  • COMMUNICATION IN FAMILIES
File(s)

Similar Collection

by creator, contributor, or subject