Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelLokasi bersejarah adalah lokasi atau tempat di mana sebuah peristiwa besar
yang mempengaruhi banyak aspek kehidupan sehingga merubah kehidupan
manusia dan patut dicatat dan diingat. Meskipun di Surabaya banyak lokasi
bersejarah namun sedikit dari rakyat kita yang menyadari seberapa besar nilainya
yang sebenamya. Pada surat kabar justru disebutkan beberapa kali bahwa seniman
asing dan warga-warga asing yang mengunjungi Surabaya dan hanya ingin
melihat-lihat bangunan kuno dan bersejarahnya. Beberapa justru melukisnya
dalam kanvas, tetapi ternyata beberapa seniman Indonesia juga ada yang
melakukan hal demikian. Di sisi lain penggusuran terhadap kekayaan sejarah ini
tetap terjadi, contohnya pembongkaran Jembatan Merah dan pasar Wonokromo
dua tahun lalu. Bahkan di sebuah kota di Indonesia ada sebuah gapura berusia
ratusan tahun yang dibongkar hanya karena menghalangi pelebaran jalan. Hal-hal
tersebut di atas menunjukkan kekurang pedulian masyarakat Surabaya dan
Indonesia pada kekayaan budaya nasional mereka. Oleh karena itu dibutuhkan
sebuah media yang bisa berbicara pada masyarakat khususnya memberi
pendidikan pada generasi muda bangsa ini agar sejak kecil tertanam moral yang
baik dalam diri mereka.