Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelFashion merupakan gaya berpakaian setiap individu. Baik laki-laki maupun perempuan memiliki gaya berpakaian masing-masing. Namun, fashion lebih banyak diminati di kalangan perempuan. Penelitian ini meneliti pengaruh sales promotion dan store atmosphere terhadap impulse buying pada tahun 2022 yaitu pada era normalisasi. Pada tahun 2021, masyarakat telah terbiasa dengan melakukan segala aktivitas secara online, oleh karena itu penelitian ini meneliti impulse buying pada toko fashion secara onsite untuk mengetahui apakah impulse buying secara onsite masih berpengaruh pada era normalisasi. Pada penelitian sebelumnya, variabel sales promotion memiliki hasil pengaruh yang berbeda terhadap impulse buying, ada yang memiliki hasil sales promotion berpengaruh terhadap impulse buying dan ada juga yang tidak berpengaruh. Pada penelitian sebelumnya, variabel store atmosphere juga memiliki hasil yang berbeda terhadap impulse buying, yaitu store atmosphere berpengaruh terhadap impulse buying dan juga store atmosphere tidak memiliki pengaruh terhadap impulse buying. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan deskriptif. Sampel dari penelitian ini adalah 108 perempuan yang membeli produk fashion selama 3 bulan terakhir. Teknik analisis data yang digunakan adalah Teknik analisis regresi berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa sales promotion dan store atmosphere memiliki pengaruh signifikan terhadap impulse buying pada produk fashion di kalangan perempuan.