Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelKursi roda merupakan alat pembantu mobilitas untuk beberapa orang yang memiliki keterbatasan dalam berjalan. Kursi roda sudah berhasil membantu banyak sekali masyarakat di Indonesia, terlebih lagi dengan adanya teknologi kursi roda elektrik, pengguna kursi roda dapat mengendalikan kursi roda secara mandiri sehingga mobilitas akan menjadi lebih efisien. Namun, dikarenakan tangan pengguna masih perlu digunakan dalam mengendalikan kursi roda elektrik, teknologi ini masih belum dapat digunakan secara mandiri oleh pengguna yang juga memiliki keterbatasan pada bagian tangan. Solusi untuk mengatasi hal ini adalah melakukan modifikasi kontrol kursi roda dengan menggunakan teknologi voice command sehingga pengguna kursi roda dapat mengendalikan kursi roda dengan menggunakan perintah suara. Skripsi ini akan membuat rancangan sistem voice command yang nantinya dapat diaplikasikan sebagai control penggerak dalam kursi elektrik.