Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelCelebrity endorser merupakan individu yang dipercaya oleh perusahaan untuk mewakili sebuah produk. Sebuah promosi yang disampaikan oleh sumber atau selebriti yang populer akan menarik perhatian yang lebih besar. Blackpink merupakan grup musik wanita asal Korea Selatan yang populer di seluruh dunia. PT. Mondelēz Indonesia menunjuk Blackpink sebagai celebrity endorser dalam peluncuran produk kolaborasi Oreo x Blackpink, dengan menggunakan media sosial Instagram sebagai alat utama penyampaian pesan kepada audiens. Guna mengkaji efektivitas seorang celebrity endorser dapat menggunakan model TEARS, yaitu: trustworthiness, expertise, attractiveness, respect, similarity. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif deskriptif dengan menggunakan metode survei secara online. Teknik penarikan sampel purposive sampling sesuai dengan kriteria yang ditentukan dalam memilih responden yang mengisi kuesioner. Berdasarkan hasil dari temuan penelitian, diperoleh kesimpulan bahwa penggunaan Blackpink sebagai celebrity endorser dalam peluncuran #OREOBLACKPINK pada akun Instagram @oreo_indonesia adalah efektif. Indikator yang menghasilkan nilai tertinggi adalah attractiveness (daya tarik) dan respect (kualitas diri dan penghargaan).