Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelSeiring dengan kemajuan teknologi, suatu perusahaan selain dituntut
untuk dapat memenuhi kebutuhan hidup konsumen juga dituntut untuk dapat
mengembangkan atau berinovasi dalam berproduksi dengan kemajuan teknologi
yang ada.
Menurut survey yang dilakukan oleh tim penulis, hingga saat ini masih
belum ada differensiasi yang berarti dalam perkembangan usaha industri obat
batuk. Oleh karena itu, tim penulis melihat adanya peluang bisnis yang dapat
dimasuki dalam pasar obat batuk, baik dalam hal jenis, varian rasa, dan kemasan.
Tim penulis merencanakan untuk mengembangkan produk obat batuk
untuk anak-anak jenis serbuk. Obat batuk untuk anak-anak yang selama ini
beredar di pasaran adalah obat batuk jenis sirup, tablet atau kapsul, dan permen.
Oleh karena itu, tim penulis akan melakukan differensiasi untuk memasuki bisnis
obat batuk dengan mengembangkan jenis obat batuk berupa serbuk dalam
kemasan sachet. Obat batuk jenis serbuk ini, tersedia dalam 2 varian rasa, yaitu :
cherry mint dan lemon mint. Target konsumen untuk obat batuk untuk anak-anak
jenis serbuk ini adalah konsumen kalangan menengah.
Dari hasil rancangan usaha - Product Development yang dilakukan oleh
tim penulis ini didapatkan hasil yang dapat memenuhi target, maka proyek ini
layak dan dapat segera dilaksanakan.