Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelDengan berdasarkan survey dan fakta - fakta yang ada, pendidikan untuk anak
SD di Surabaya belum mengalami kemajuan yang signifikan. Pendapat dari beberapa
pemerhati pendidikan dan dengan kenyataan yang dihadapi sekarang membuktikan
bahwa kemajuan pendidikan kurang diperhatikan. Konsep `mendidik? sudah tidak lagi
benar. Banyak sekali ketidakjujuran dan pemaksaan pada anak -anak. Padahal proses
mendidik memerlukan waktu yang panjang.
Pola mendidik anak menjadi kreatif mulai jarang ditemukan di SD - SD di
Surabaya. Berdasarkan fakta yang ada, anak - anak dipaksakan untuk menghafal dan
tidak diarahkan untuk memikirkan sendiri pemecahannya. Oleh sebab itu, metode
pengajaran demonstrasi dan eksperimen perlu untuk diterapkan dengan maksimal.
Perancangan interior sebuah lembaga pendidikan dengan teknik pengajaran yang
hanya menggunakan alat peraga ini berkonsepkan pada karakteristik anak ? anak SD itu
sendiri. Pengolahan elemen interior yang termasuk didalamnya warna, bentuk, material
menjadi bagian dari pengajaran itu sendiri. Untuk menstimuluskan kreativitas melalui
visual, permainan warna, bentuk dan tekstur membuat anak - anak terangsang imajinasi
dan daya kreativitasnya. Material - material yang digunakan berlainan sifat dan tekstur.
Tetapi meskipun berlainan, material - material tersebut tidak menimbulkan kerumitan.
Begitu juga dengan warna dan bentuk - bentuk yang membentuk elemen interior dari
perancangan ini.