Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelSeiring dengan perkembangan Teknologi Informasi & Telekomunikasi,
memunculkan media baru yang kita kenal sebagai media interaktif yaitu internet.
Internet mampu tumbuh dan berkembang menjadi media yang banyak dikonsumsi
masyarakat umum. Selain untuk berkomunikasi dengan orang lain, internet
banyak digunakan untuk mencari informasi yang di butuhkan, yaitu dengan
melakukan browsing (jelajah internet), chatting, e-mail (electronic mail). Hal ini
terlihat dari banyaknya warung internet yang ada saat ini, termasuk diantaranya
adalah Warnet Sariclub. Karena banyaknya warnet yang berdiri, maka perlu
adanya identitas perus ahaan untuk membedakan antara warnet yang satu dengan
lainnya. Oleh karena itu Warnet Sari Club ingin menciptakan suatu image
perusahaan dan identitas perusahaan, dan mengadakan promosi agar lebih dikenal
dan dapat menjangkau masyarakat luas selain masyarakat di daerah sekitarnya.
Untuk itu perlu adanya suatu desain baru yang mewakili identitas Warnet
Sariclub, dan sarana penunjang promosi lainnya seperti kertas surat, amplop, kartu
nama, kartu anggota, lembar pengumuman, stempel, jam dinding, mug, tas, mouse
pad, notes, sticker disket, sticker CD, gantungan kunci, paying, sticker mobil,
seragam, topi, signage internal, neon box dan plang.