Please take a moment to complete this survey below

Library's collection Library's IT development Cancel

Upaya peningkatan kualitas layanan bengkel sepeda motor Pratama Metropolis menggunakan metode servqual dan QFD

Jumlah kedatangan sepeda motor dalam lima bulan terakhir, periode
April-Agustus 2007 di AHASS Pratama Metropolis menunjukkan adanya
penurunan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kesenjangan antara
harapan dan persepsi pelanggan. Metode yang digunakan untuk mengukur
kualitas layanan adalah dengan menggunakan metode servqual dan QFD. Hasil
penelitian gap menunjukkan adanya kesenjangan negatif pada semua dimensi
layanan. Kesenjangan yang terbesar terdapat pada dimensi tangible (-0,73) dan
kesenjangan terkecil terdapat pada dimensi empathy (-0,13), dengan
menggunakan skala 1-7. Hal ini berarti bahwa harapan pelanggan lebih tinggi
daripada kenyataan yang diterima. Usulan perbaikan pelayanan berdasarkan
analisis dari matriks quality function deployment yang harus ditingkatkan adalah
penyediaan fasilitas cerobong asap, penyediaan fasilitas kotak kritik dan saran,
dan pelatihan front desk officer.

Creator(s)
  • (25404022) FELIX NATHANAEL MUNTONO
Contributor(s)
  • Kriswanto Widiawan → Advisor 1
  • Herri Christian Palit → Examination Committee 1
Publisher
Universitas Kristen Petra; 2008
Language
Indonesian
Category
s1 – Undergraduate Thesis
Sub Category
Skripsi/Undergraduate Thesis
Source
Skripsi No. 02011259/IND/2008; Felix Nathanael Muntono (25404022)
Subject(s)
  • QUALITY FUNCTION DEPLOYMENT
  • QUALITY CONTROL
File(s)

Similar Collection

by creator, contributor, or subject