Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelSistem pemanas air yang dibuat disini menggunakan teori logika Fuzzy
dengan mikrokontroller 8088 sebagai basis dalam mengolah logika Fuzzy.
Sehingga pembuatan kernel dari proses Fuzzy ini menggunakan bahasa assembly
yang sesuai dengan kernel untuk 68HC11 dari Motorola, sedangkan untuk data
base-nya dibuat dengan bantuan software Petrafuz.
Pemanas air yang digunakan dihubungkan dengan rangkaian Triac untuk
mengatur sudut penyalaannya. Dimana output dari proses Fuzzy inilah yang akan
memilih sudut penyalaan yang sesuai dengan kondisi yang ada saat ini.
Sedangkan untuk sensor suhu akan digunakan IC LM335 yang mempunyai
kemampuan untuk menyatakan temperatur dalam bentuk tegangan, dimana untuk
kenaikan tegangan adalah sebanding dengan kenaikan temperatur. Dan sebagai
pengubah bentuk tegangan ke dalam bentuk digital agar dapat dibaca oleh
mikrokontroller digunakan IC ADC 0804 yang mempunyai rangkaian span dan
zero didalamnya. Sistem pemanas air ini akan digunakan untuk mengontrol suhu
air antara 30?C sampai 69?C.
Dengan menggunakan logika Fuzzy dalam pengontrolan akan didapatkan
respon yang sesuai dengan jumlah serta bentuk dari membership function yang
digunakan. Semakin banyak jumlah label pada membership function yang
digunakan maka respon akan semakin sensitif, walaupun pada dasarnya sistem
kontrol jenis ini tidak dibutuhkan respon yang terlalu sensitif. Untuk settling time
dari kontrol yang menggunakan logika Fuzzy dapat dikatakan cukup cepat, hanya
untuk steady state error-nya sangat tergantung dari bentuk membership function
serta rules yang digunakan.