Please take a moment to complete this survey below

Library's collection Library's IT development Cancel

Dalang wayang potehi etnis non-Tionghoa di Surabaya

Wayang potehi merupakan seni pertunjukan dari negeri Tiongkok. Di
Surabaya seni pertunjukan ini banyak dimainkan oleh para dalang yang beretnis
non-Tionghoa. Meskipun demikian, mereka dapat memainkan wayang potehi
dengan cekatan. Tujuan diadakan penelitian ini adalah untuk mengetahui latar
belakang para dalang etnis non-Tionghoa menjadi dalang wayang potehi,
mengetahui cara mereka belajar menjadi dalang wayang potehi dan mengetahui
pandangan mereka tentang wayang potehi. Metodologi yang penulis gunakan
adalah observasi dan wawancara semi-terstruktur kepada 2 orang dalang wayang
potehi etnis non-Tionghoa. Dari hasil penelitian, penulis menemukan latar
belakang mereka menjadi dalang wayang potehi banyak dipengaruhi keadaan
lingkungan sekitar pada saat itu. Salah satu faktor penyebab adalah kedekatan
rumah mereka dengan klenteng kampung dukuh. Faktor yang lain adalah belum
adanya acara televisi yang bervariasi seperti sekarang. Proses belajar menjadi
seorang dalang wayang potehi membutuhkan waktu ? 1-3tahun. Mereka mengaku
kunci utama untuk menjadi seorang dalang yang handal adalah dengan banyak
mendengar dan melihat pertunjukan wayang potehi, serta banyak latihan. Terlepas
dari segala kesulitan yang dihadapi, menjadi dalang wayang potehi merupakan hal
yang membanggakan bagi mereka. Mereka berpendapat tidak semua orang bisa
memainkan wayang potehi. Dilain pihak, faktor penghasilan yang minim masih
menjadi keluhan.

Creator(s)
  • (12402005) YUSI ANGGRAENI WIJAYA
Contributor(s)
  • Ong Mia Farao Karsono → Advisor 1
  • Josefa Juniarti Mardijono → Advisor 2
  • Esther Kuntjara → Examination Committee 1
Publisher
Universitas Kristen Petra; 2006
Language
Indonesian
Category
s1 – Undergraduate Thesis
Sub Category
Skripsi/Undergraduate Thesis
Source
Skripsi No. 02010018/CHI/2006; Yusi Anggraeni Wijaya (12402005)
Subject(s)
  • POTEHI PUPPET
  • CHINESE IN INDONESIA
File(s)

Similar Collection

by creator, contributor, or subject