Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui dasar dari keluarga di Surabaya memerlukan perencanaan keuangan. Dalam penelitian ini variabel yang digunakan dalam penelitian antara lain budaya, sub budaya, kelas sosial, kelompok acuan, keluarga, peran dan status, umur dan tahap daur hidup, pekerjaan, situasi ekonomi, gaya hidup, kepribadian, motivasi, persepsi, belajar, keyakinan dan sikap. Adapun alat ukur yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisa faktor. Jumlah responden yang digunakan dalam penelitian ini adalah sejumlah 200 orang dengan responden laki-laki yang telah menikah.
Hasil penelitian ini membuktikan bahwa faktor yang mendasari keluarga di Surabaya memerlukan perencanaan keuangan adalah faktor keamanan, faktor kelompok acuan, faktor gaya hidup, faktor tahap daur hidup, faktor budaya dan faktor status sosial. Keenam faktor tersebut merupakan faktor yang mendasari keluarga di Surabaya memerlukan perencanaan keuangan. Adapun faktor terbesar yang mendasari keluarga di Surabaya memerlukan perencanaan keuangan keluarga adalah faktor keamanan. Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa faktor yang mendasari perencanaan keuangan keluarga adalah keamanan, faktor kelompok acuan, faktor gaya hidup, faktor tahap daur hidup, faktor budaya dan faktor status sosial.