Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelPenelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh atribut produk terhadap pembelian ulang konsumen di Surabaya. Sampel yang diteliti adalah seluruh masyarakat Surabaya yang pernah mencoba produk Jamu Payung Pusaka berusia 23-28 tahun.
Hasil penilitian secara parsial product quality (X2) dan range of product or service (X6) memiliki pengaruh yang signifikan terhadap pembelian ulang. Sedangkan elemen atribut produk yang berupa product design (X1), product quality (X2), product feature (X3), product reliability and consistency (X4), product benefit (X5), dan value price relationship (X7) tidak berpengaruh terhadap pembelian ulang konsumen Jamu Payung Pusaka secara parsial.
Hasil penilitian secara simultan atribut produk yang terdiri atas product design (X1), product quality (X2), product feature (X3), product reliability and consistency (X4), product benefit (X5), range of product or service (X6), dan value price relationship (X7) memiliki pengaruh terhadap pembelian ulang. Hal ini ditunjukkan dari besaran nilai F Fhitung > daripada Ftabel. Fhitung dalam penelitian adalah sebesar 20,089 pada tingkat signifikansi 0,000 < 0,05, sementara Ftabel df1= 7 dan df2 = 92 pada taraf signifikansi 0.05 adalah sebesar 2,108.