Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelPT. Kerta Rajasa merupakan perusahaan manufaktur yang memproduksi
karung plastik yaitu Woven bag dan Jumbo bag. Proses produksi karung meliputi
proses peleburan bijih plastik menjadi benang plastik pada departemen ektruder,
kemudian benang plastik dirajut menjadi karung plastik di departemen circular
loom dan akhirnya karung plastik diproses lagi di departemen finishing untuk
pemberian aksesoris, cor&k printing atau laminating (pdapisan dengan plastik).
Di departemen finishing tepatnya departemen printing sering didapati
masalah dengan kualitas hasil potong printing. Permasalahan itu meliputi terjadi
cacat produk dan hasil proses potong maupun proses printing yang kurang sesuai
dengan spesifikasi produk. Hal ini tentu akan sangat merugikan perusahaan karena
dapat menurunkan daya saing perusahaan.
Untuk mengatasi masalah tersebut perusahaan memeilukan suatu metode
untuk mengendalikan kualitas produknya. Tujuan tugas akhir ini adalah
merancang suatu sistem pengendalian pengendalian proses secure statistik untuk
menjaga kualitas produk hasil proses potong printing dalain batas spesifikasi
produk.
Langkah-langkah untuk mencapai tujuan tersebut dimulai dengan
mempelajari proses produksi baik proses potong maupun proses printing
kemudian membuat instruksi kerja operasi mesin, membuat diagram Pareto dan
diagram sebab akibat untuk analisa cacat produk. Setelah itu dilakukan
pengambilan data proses produksi untuk pembuatan grafik pengendali proses.
Dengan adanya grafik pengendali proses maka pengidentifikasian
timbulnya penyebab khusus pada proses dapat dilakukan sehingga dapat
mcncegah terus diproduksinya produk cacat dan karakteristik mutu produk yang
dihasilkan dapat dikendalikan dalam batas kendali yang ada.