Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelTujuan dari penelitian ini ialah menguji secara empiris Hubungan Korelasi rasio ios (market to book value of asset, market to book value of equity, capital expenditures to book value of asset, eps/price) terhadap abnormal return saham yang dikorelasikan terhadap Abnormal Return Saham. Penelitian dilakukan terhadap perusahaan go publik yang mempunyai market capitalization terbesar pada periode 2009-2010. Variabel- variabel yang digunakan sebagai indikator seperti Market to book value of asset, Market to book value of equity, Capital expenditures to book value of asset, dan EPS/Price. Analisis Pearson Correlation digunakan untuk menguji hubungan Korelasi rasio ios (market to book value of asset, market to book value of equity, capital expenditures to book value of asset, eps/price) terhadap abnormal return saham. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rasio IOS yang dikorelasikan terhadap abnormal return ini tidak memiliki korelasi.