Please take a moment to complete this survey below

Library's collection Library's IT development Cancel

Pengendalian pengaruh kembang susut tanah dasar perkerasan jalan dengan tiang-tiang kapur: studi kasus ruas Jalan Lamongan-Bojonegoro (Kecamatan Baureno)

Fenomena tanah ekspansive sangat kompleks, memberikan kerugian yang sangat besar bagi pengelola dan pemakai jalan berupa keretakan-keretakan, perkerasan jalan yang bargelombang, dan patah-patah, serta sering pula mengundang malapetaka kecelakaan. Dikarenakan terus melakukan perbaikan atau pelapisan kembali/ overlay perkerasan dengan maksud mengurangi kerusakan yang terjadi, berakibat biaya operasional dan perawatan cenderung meningkat dari tahun ke tahun. Sangat disayangkan koefisien-koefisien, faktor-faktor
perhitungan yang mendukung perencanaan tebal perkerasan lentur dengan metode Bina Marga maupun AASHTO, tidak menyinggung perencanaan di atas tanah ekspansive. Berdasar pemikiran untuk menghemat biaya perkerasan jalan dan mengefisienkan tebal perkerasan, maka fenomena tanah ekspansive harus dinetralkan dengan menstabilisasi tanah dasar/subgrade. Metode stabiliassi dengan tiang kapur diketengahkan
dan kehandalannya diuji sehingga bisa diketahui efektifitasnya dalam menurunkan nilai index plastisitas serta meningkatkan nilai CBR tanah dasar. Kedua parameter ini sangat menentukan tebal perkerasan yang direncanakan.

Creator(s)
  • (21489155) Hary Prakasa
  • (21490158) Bekti Agung Riyanto
Contributor(s)
  • Indriani Santoso → Examination Committee 1
  • Sugeng Setyawan → Advisor 1
Publisher
Universitas Kristen Petra; 1994
Language
Indonesian
Category
s1 – Undergraduate Thesis
Sub Category
Skripsi/Undergraduate Thesis
Source
Skripsi No. 598S; Hary Prakasa (21489155), Bekti Agung Riyanto (21490158)
Subject(s)
  • PAVEMENTS
  • SOIL MECHANICS
  • SOILS-TESTING
File(s)

Similar Collection

by creator, contributor, or subject