Please take a moment to complete this survey below

Library's collection Library's IT development Cancel

Pengaruh keselamatan kerja dan kesehatan kerja terhadap komitmen organisasional karyawan pada PT Sumber Kencana di Bojonegoro

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah keselamatan kerja dan kesehatan kerja berpengaruh terhadap komitmen organisasional karyawan pada PT Sumber Kencana di Bojonegoro. Hipotesis dari penelitian ini adalah adanya pengaruh keselamatan dan kesehatan kerja pada PT Sumber Kencana. Sedangkan metode penelitian peneliti menggunakan metode kuantitatif kausal. Populasi dan sampel dari penelitian ini adalah karyawan bagian produksi pada PT Sumber Kencana yang berjumlah 75 orang. Pengumpulan data menggunakan metode angket (kuesioner). Sedangkan untuk pengujian hipotesis dilakukan dengan cara pengujian secara simultan dan parsial. Setelah melakukan pengolahan terhadap data yang diperoleh dari responden, maka peneliti dapat menyimpulkan bahwa secara simultan ada pengaruh antara keselamatan kerja dan kesehatan kerja terhadap komitmen organisasional. Namun dalam analisis secara parsial, keselamatan kerja berpengaruh secara tidak signifikan terhadap komitmen organisasional karyawan pada PT Sumber Kencana di Bojonegoro sedangkan kesehatan kerja berpengaruh secara signifikan terhadap komitmen organisasional karyawan PT Sumber Kencana di Bojonegoro.

Creator(s)
  • (31410050) FENDY BUDIANTO
Contributor(s)
  • Dhyah Harjanti → Advisor 1
  • AGUSTINUS SIMANJUNTAK → Examination Committee 1
Publisher
Universitas Kristen Petra; 2014
Language
Indonesian
Category
s1 – Undergraduate Thesis
Sub Category
Skripsi/Undergraduate Thesis
Source
Skripsi No. 31010701/MAN/2014; Fendy Budianto (31410050)
Subject(s)
  • PERSONNEL MANAGEMENT
  • INDUSTRIAL SAFETY
File(s)

Similar Collection

by creator, contributor, or subject