Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelPengenalan citra wajah merupakan salah satu dari sekian banyak penelitian
yang saat ini masih berkembang dan diterapkan pada berbagai bidang, terutama
untuk badan penegak keamanan. Pengenalan wajah dapat dipelajari karena terdapat
berbagai macam sumber yang sifatnya terbuka, seperti OpenCV dan EmguCV.
Sistem kendali akses ruangan menggunakan pengenalan citra wajah
merupakan tugas akhir yang memanfaatkan library dari EmguCV. Webcam pada
sistem digunakan sebagai sensor. Tugas akhir ini diimplementasikan pada ruangan
asisten laboratorium elektronika Universitas Kristen Petra untuk sistem keamanan.
Metode PCA menghasilkan tingkat keberhasilan 70% dan metode LDA
97%, akan tetapi metode LDA memakan waktu ±20 detik untuk memuat hasil
pelatihan data, sedangkan PCA ±4,9 detik, sehingga metode PCA diterapkan pada
sistem. Bukan pengguna yang mengakses ruangan 100% tidak dikenali.
Penambahan lampu LED diperlukan agar wajah terlihat jelas. Sistem dapat
membedakan wajah yang dibaca langsung maupun dari tablet. Arduino
berhubungan dengan komputer untuk membuka kunci bila wajah dikenali.