Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelPenelitian ini bertujuan untuk menggambarkan keefektifan Iklan Musuem Angkut di Batu pada media sosial Facebook. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kuantitatif deskriptif. Jumlah sampel yang digunakan adalah 100 pengunjung Museum Angkut yang menggunakan media sosial Facebook. Teknik analisa data yang digunakan adalah EPIC model dan juga Multidimensional Scalling (MDS). Berdasarkan hasil analisa EPIC model, iklan Museum Angkut di media sosial Facebook dinilai efektif dengan EPIC Rate 3,804. Lalu hasil dari analisa Multidimensional Scalling (MDS) menunjukkan bahwa semakin tinggi pemahaman konsumen maka semakin tinggi pula minat berkunjung.