Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelPenelitian ini dilakukan untuk mengetahui kemacetan yang terjadi pada empat persimpangan pada kawasan Nginden dan Ngagel Jaya. Data hasil survei asal-tujuan diolah dengan metode sebaran pergerakan, yang selanjutnya digunakan untuk perhitungan kinerja persimpangan dengan menggunakan software Kapasitas Jalan Indonesia (KAJI). Selanjutnya dilakukan analisis terhadap alternatif pengaturan persimpangan, dengan perubahan yang meliputi penentuan waktu sinyal, pengaturan lajur lalu lintas, batasan parkir pada area persimpangan, bahkan alternatif lain dengan merubah persimpangan tersebut menjadi bagian jalinan tunggal (u-turn). Hasil analisis menunjukkan bahwa, jika alternatif pengaturan persimpangan diterapkan dapat menurunkan nilai derajat kejenuhan dibandingkan kondisi saat ini. Besarnya persentase penurunan nilai derajat kejenuhan yang terjadi minimal adalah 8%.