Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelSalah satu persaingan bisnis ekonomi yang melaju pesat adalah bisnis automotif yang pertumbuhannya dapat dilihat dari bertambahnya jumlah kendaraan bermotor di Indonesia. Pertambahan kendaraan bermotor juga berdampak pada permintaan akan kebutuhan akan bahan bakar yang meningkat dari tahun ke tahun. Perusahaan dalam negeri yang terkenal di bidang bahan bakar ini adalah PT Pertamina.
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa pengaruh dari Variabel Retail Mix (Location, Customer Service, dan Communication Mix) terhadap Kepuasan Pelanggan SPBU 54-671-37 Jl. By Pass Pandaan. Penelitian ini akan dilaksanakan dengan menyebarkan kuesioner kepada 120 responden konsumen SPBU. Penelitian ini menggunakan teknik analisis kuantitatif dengan metode analisa regresi linear berganda.
Hasil penelitian menunjukan bahwa variabel retail mix yang terdiri dari Location, Customer Service, dan Communication Mix mempunyai pengaruh yang signifikan dan positif terhadap Kepuasan Pelanggan. Sedangkan unsur-unsur retail mix yang paling dominan mempengaruhi kepuasan pelanggan adalah Communication Mix.