Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelFasilitas Edukasi Astronomi ini merupakan sebuah fasilitas yang terdiri dari fasilitas edukasi untuk masyarakat umum dan fasilitas untuk penelitian astronomi. Berada di atas lahan seluas 2,3 hektar, fasilitas ini terdiri dari planetarium, galeri dan observatorium, serta berbagai fasilitas penunjang lainnya.
Saat ini, astronomi merupakan sebuah ilmu yang banyak diminati masyarakat Indonesia, terutama di Jawa Timur. Selain itu, pelajar Indonesia memiliki prestasi tinggi pada ajang kompetisi astronomi internasional. Sayangnya, hal ini belum diikuti oleh adanya fasilitas edukasi astronomi yang memadai di Indonesia terutama Jawa Timur. Jember dipilih sebagai lokasi proyek berdasarkan diskusi dengan kepala Observatorium Bosscha mengenai lokasi terbaik untuk observatorium di Jawa Timur.
Konsep bangunan Interstellar berasal dari Bahasa Latin inter yang berarti antar dan stella yang berarti bintang dengan pendalaman sequence yang terbagi menjadi lima zona galeri yaitu Zona On Earth Phenomena, Zona Space Technology, Zona Our Solar System, Zona Celestial Objects serta Zona Cosmology, diharapkan bangunan ini dapat menjadi sebuah fasilitas yang mengajak pengunjung merasa seperti menjelajah ruang angkasa.