Please take a moment to complete this survey below

Library's collection Library's IT development Cancel

Analisis karakteristik perusahaan terhadap hutang jangka panjang perusahaan pertambangan di Indonesia

Pemilihan struktur modal yang tepat merupakan salah satu kunci utama dalam membangun suatu perusahaan. Kesalahan dalam penentuan struktur modal dapat memberikan dampak yang cukup besar terutama apabila perusahaan terlalu besar dalam menggunakan dana eksternal. Hal ini akan memberikan risiko finansial bagi perusahaan di mana perusahaan akan kesulitan dalam membayar beban bunga dan angsuran hutangnya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji apakah profitability, tangibility, firm size, growth, non debt tax shield dan liquidity mempengaruhi hutang jangka panjang perusahaan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif. Sampel perusahaan yang digunakan dalam penelitian ini adalah perusahaan pertambangan yang terdaftar di BEI dari periode 2008-2015. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa profitability, firm size, non debt tax shield dan liquidity berpengaruh negatif signifikan terhadap hutang jangka panjang perusahaan. Tangibility berpengaruh positif signifikan terhadap hutang jangka panjang perusahaan. Sedangkan growth tidak berpengaruh terhadap hutang jangka panjang perusahaan.

Creator(s)
  • (32413097) MEILISA DWIPUTRI SUSANTO
Contributor(s)
  • Elisa Tjondro → Advisor 1
  • R.Arja Angka Asa Aras Adji S. → Examination Committee 1
Publisher
Universitas Kristen Petra; 2016
Language
Indonesian
Category
s1 – Undergraduate Thesis
Sub Category
Skripsi/Undergraduate Thesis
Source
Skripsi No. 32010964/AKT/2017; Meilisa Dwiputri Susanto (32413097)
Subject(s)
  • TAX ACCOUNTING
  • LOANS-ANALYSIS
  • CORPORATE DEBT-ACCOUNTING
File(s)

Similar Collection

by creator, contributor, or subject