Please take a moment to complete this survey below

Library's collection Library's IT development Cancel

Evaluasi kinerja bangunan berlubang dengan metode direct displacement based design

Banyak penelitian mengenai kinerja Direct Displacement Based Design
(DDBD) telah dilakukan sebelumnya. Penelitian-penelitian sebelumnya menunjukkan
bahwa DDBD menghasilkan performa struktur yang lebih mendekati target desain.
Namun, penelitian terhadap bangunan berlubang belum pernah dilakukan sebelumnya.
Konfigurasi struktur dengan void memiliki kekakuan portal yang bervariasi di mana hal
ini mempengaruhi distribusi gaya pada setiap portal. Distribusi gaya pada bagian yang
memiliki void akan mengalami perpindahan yang lebih besar apabila dibandingkan
dengan bagian yang tidak memiliki void khususnya jika pelat lantai diasumsikan semi
rigid. Penelitian ini mengevaluasi kinerja bangunan yang berlubang (void) yang
didesain dengan cara DDBD dan FBD sebagai pembanding dengan asumsi desain
bangunan tanpa lubang (rigid floor) dan gaya geser dasar didistribusikan secara merata.
Penelitian akan dievaluasi terhadap wilayah Surabaya dan Jayapura. Struktur yang
didesain diuji dengan analisis non-linear dinamis time history. Hasil dari penelitian ini
menunjukkan bahwa struktur bangunan yang didesain dengan DDBD memberikan
kinerja yang lebih baik daripada FBD baik dalam drift ratio ataupun failure
mechanism. Selain itu, prosedur DDBD lebih efektif dan efisien karena hasil desain
mendekati target desain dan durasi desain sangat singkat. Satu-satunya kelemahan dari
DDBD adalah biaya yang lebih mahal karena hasil desain yang menggunakan lebih
banyak material.

Creator(s)
  • (21412014) MERLINE SUTANDI
  • (21412141) DONOVAN ALFA MBOE
Contributor(s)
  • Benjamin Lumantarna → Advisor 1
  • Pamuda Pudjisuryadi → Examination Committee 1
Publisher
Universitas Kristen Petra; 2016
Language
Indonesian
Category
s1 – Undergraduate Thesis
Sub Category
Skripsi/Undergraduate Thesis
Source
Skripsi No. 11012127/SIP/2016; Merline Sutandi (21412014), No. 15012127/SIP/2016; Donovan Alfa Mboe (21412141)
Subject(s)
  • BUILDINGS-EARTHQUAKE ASPECTS-RESEARCH
  • BUILDING-EARTHQUAKE AFFECTS
File(s)

Similar Collection

by creator, contributor, or subject