Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah willingness to pay mempengaruhi panic buying behavior melalui customer worry pada Ibu-Ibu Kalangan Menengah ke Atas di Kota Surabaya. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif dengan pendekatan kausal eksplanatif. Sampel penelitian ini ditentukan dengan menggunakan teknik pengambilan sampel secara purposive sampling. Sebanyak 130 responden telah terlibat dalam pengisian kuesioner. Menurut temuan penelitian ini, customer worry tidak memediasi pengaruh willingness to pay terhadap panic buying behavior. Penelitian ini memiliki beberapa keterbatasan, seperti terbatasnya subjek penelitian dan wilayah penelitian karena hanya meneliti ibu-ibu menengah ke atas di Kota Surabaya. Penelitian selanjutnya dapat melakukan uji penelitian yang sama kepada subjek penelitian dan wilayah yang berbeda untuk memperkuat hasil penelitian ini dan mencakup lebih luas mengenai kondisi pembatasan pemberlakuan kegiatan pandemi covid-19.