Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelPT. WIM Cycle merupakan perusahaan yang bersifat customized production.
Dalam melakukan proses produksi banyak sekali mengunakan mesin sebagai alat
produksinya. Variasi produk yang dihasilkan sangat banyak. Semakin banyak jenis
sepeda yang di produksi semakin banyak pula set up yang dilakukan. Oleh karena itu
pengelompokan mesin dan part sangatlah penting. Dengan adanya pengelompokan
tersebut akan dapat mengurangi waktu set up mesin, operasi proses yang tidak
produktif, frekwensi perpindahan material handling dan lain-lainnya.
Pada tugas akhir ini penulis melakukan pengelompokan berdasarkan
keserupaan operasi proses produksi. Dalam melakukan pengelompokan tersebut, mula-mula
dilakukan survei untuk mengetahui mesin yang digunakan dan part yang
dihasilkan. Kemudian menyusunnya ke dalam matrik insiden mesin-part untuk
dilakukan pengolahan lebih lanjut dengan mengunakan metode group technology,
yakni metode SLCA, Cluster Identification, Branching. Lalu hasil pengolahan metode-metode
group technology tersebut dibandingkan antara yang satu dengan yang lainnya.
Ternyata metode yang memberikan solusi yang terbaik adalah metode Branching.
Dari hasil pengelompokan tersehut didapatkan 2 mesin sel dan 2 part family.
Selanjutnya hasil pengelompokan tersebut digunakan sebagai bahan untuk menata
layout pabrik. Adapun metode yang digunakan untuk menata layout pabrik adalah
algoritma Craft dan From To Chart. Ternyata hasil pengolahan algoritma Craft dan
From To Chart memiliki total momen perpindahan yang sama besarnya. Dan
didapatkan layout baru yang memiliki total momen perpindahan yang lebih kecil
daripada layout yang lama. Sehingga pada akhirnya didapatkan hasil pengelompokan
mesin dan part yang memiliki total momen perpindahan yang minimum.