Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui sikap mahasiswa Universitas
Kristen Petra tentang isi pesan `Kampus Tanpa Rokok? dalam Dwi Pekan. Salah
satu media kampanye yang digunakan oleh Universitas Kristen Petra adalah
melalui media newsletter (Dwi Pekan). Mahasiswa Universitas Kristen Petra
sebagai sasaran penelitian ini akan diminta memberikan sikap tentang isi pesan
dalam newslatter berdasarkan aspek struktur pesan, gaya pesan, dan appeals
pesan.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif
kuantitatif. Teknik analisa yang digunakan dalam penelitian ini adalah
menggunakan analisa distribusi frekuensi dan juga analisa tabulasi silang. Hasil
penelitian ini menunjukkan bahwa sikap mahasiswa mengenai isi pesan `Kampus
Tanpa Rokok? dalam Dwi Pekan adalah positif untuk masing-masing komponen
sikap yang diteliti. Penelitian ini juga menemukan suatu keunikan responden yang
merokok juga memiliki sikap positif terhadap kampanye kawasan tanpa rokok.