Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelPenelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh pengembangan menu, promosi, dan harga terhadap minat beli ulang konsumen di restoran Pizza Hut Surabaya. Penelitian ini melibatkan 120 responden. Jenis penelitian yang digunakan adalah kuantitatif kausal yang bertujuan untuk menguji hipotesis yang ada. Analisis regresi linier berganda digunakan untuk mengetahui besarnya pengaruh variabel independen terhadap variabel dependen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ketiga variabel independen secara serempak berpengaruh signifikan terhadap variabel dependen. Pengembangan menu dan harga secara parsial berpengaruh signifikan terhadap minat beli ulang, sedangkan promosi secara parsial tidak memberikan pengaruh yang signifikan terhadap minat beli ulang konsumen. Pengembangan menu merupakan variabel yang paling dominan dalam mempengaruhi minat beli ulang konsumen.