Please take a moment to complete this survey below

Library's collection Library's IT development Cancel

Kontrol robot mobil melintasi maze dengan menggunakan sensor kamera

Munculnya mikroprosesor dengan kecepatan mencapai gigahertz bahkan
lebih, bentuk kamera yang semakin kecil, harga kamera yang semakin murah dan
bandwith dari video capture melalui USB2 yang bertambah 10 kali Iipat
memungkinkan mengaplikasikan computer vision dan image processing untuk
menghasilkan suatu teknologi untuk dapat membuat keputusan yang terbaik
mengenai obyek fisik nyata dan pemandangan atau scenes berdasarkan unuge dari
sensor kamera. Salah satu aplikasinya yaitu robot mobil menelusuri maze dengan
menggunakan sensor kamera. Kamera mendeteksi posisi robot mobil, dimana
informasi dari posisi robot mobil dikinm ke komputer untuk diproses dalam
program untuk mengendalikan robot mobil dari tempat start ke tempat fmish.
Kontrol robot mobil pada maze dengan menggunakan sensor kamera,
dibuat unluk mengendalikan jalannya robot mobil dengan menambahkan sensor
kamera yang dihubungkan dengan PC. Pengontrolan robot mobil menggunakan
mekanik Motor DC. Metode pengenalan atau pengontrolan robot mobil dengan
menggunakan sensor kamera adalah metode statistical signal processing tepatnya
algoritma CamShift dari Open Source Computer Vision Library, yang
menghasilkan orientasi ukuran dan titik pusat dari suatu obyek yang diproses.
Informasi yang dihasilkan, dipergunakan untuk mengontrol robot mobil dalam
menelusuri maze dari tempat slart ke tempat finish. Kontrol robot mobil dengan
menggunakan sensor kamera ini dibuat dengan menggunakan Microsoft Visual
C++ 6.0?, Microsoft? DirectShow?, Open Suurce Cumputer Vision Librury dan
INTEL Performance Library.
Pengontrolan robot mobil dalam menelusuri maze masih mempunyai
kelemahan-kelemahan seperti dalam mencari path maze belum bisa dilakukan
secara otomatis dari program, baru bisa dilakukan secara manual, pengaruh efek
cahaya dalam mendeteksi path maze belum memberikan hasil yang baik, untuk
mencari corner pada path maze masih dilakukan secara manual, untuk mencari
jalan terpendek sudah dapat dilakukan dengan baik dan pengontrolan robot mobil
dari tempat start ke tempat finish masih harus disempurnakan. Kontrol robot
mobil dengan menggunakan sensor kamera dapat dikembangkan menjadi suatu
teknologi robotika yang dapat melakukan suatu pekerjaan dengan input dari
kamera.

Creator(s)
  • (23498107) VELIX
Contributor(s)
  • Resmana Lim → Advisor 1
  • Lauw Lim Un Tung → Advisor 2
  • Thiang → Examination Committee 1
Publisher
Universitas Kristen Petra; 2002
Language
Indonesian
Category
s1 – Undergraduate Thesis
Sub Category
Skripsi/Undergraduate Thesis
Source
Skripsi No. 02/E/EL/031/577; Velix (23498107)
Subject(s)
  • MOBILE ROBOTS
  • ROBOTS
File(s)

Similar Collection

by creator, contributor, or subject