Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelPT. Bondi Syad Mulia berencana untuk melakukan sertifikasi ISO 9001:2008. ISO 9001:2008 merupakan standar internasional yang mengatur mengenai sistem manajemen mutu pada industri manufaktur atau jasa. Sistem manajemen yang ada di perusahaan diharapkan dapat menjadi lebih terstruktur dengan adanya penerapan ISO 9001:2008. Perancangan sistem manajemen mutu didasarkan atas pasal-pasal yang terdapat pada ISO 9001:2008. Analisa gap dilakukan untuk mengetahui persyaratan ISO 9001:2008 yang sudah atau belum terpenuhi. Hasil dari analisa gap menunjukkan bahwa 34,55% persyaratan dalam ISO 9001:2008 telah ditemukan di perusahaan. Hasil tersebut menunjukkan bahwa perusahaan perlu melakukan perancangan sistem manajemen mutu. Perancangan sistem manajemen mutu meliputi perancangan manual mutu dan prosedur mutu perusahaan. Implementasi hasil rancanganan dilakukan setelah semua rancangan telah disetujui oleh pimpinan puncak. Rancangan sistem manajemen mutu yang telah diimplementasikan kemudian dilakukan proses evaluasi melalui proses audit dan tinjauan manajemen. Hasil dari analisa gap akhir didapatkan bahwa persyaratan yang diperlukan dalam sertifikasi ISO 9001:2008 telah terpenuhi 100% dan perusahaan telah siap untuk proses sertifikasi.