Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelSalah satu tujuan tempat wisata bermain air terbesar di Surabaya adalah Ciputra Waterpark. Oleh karena itu, penulis ingin mengetahui apakah konsumen puas dengan layanan yang diberikan oleh Ciputra Waterpark. Penelitian ini termasuk penelitian kuantitatif yang bersifat deskriptif dengan menyebar kuisioner. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji validitas dan reliabilitas dengan program SPSS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa konsumen Ciputra puas dengan kualitas layanan yang diberikan Ciputra Waterpark. Dari lima variabel dimensi kualitas yaitu tangible, reliability, responsiveness, assurance, dan emphaty merupakan variabel yang mempengaruhi kepuasan konsumen di Ciputra Waterpark, di antara kelima variabel tersebut, variabel tangible merupakan variabel yang mendapatkan tingkat kepuasan yang tinggi dengan nilai mean rata-rata mean sebesar 3,725.