Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelIndonesia adalah salah satu negara yang tergolong memiliki pangsa pasar yang besar dengan kemudahan masuknya suatu produk di Indonesia memberikan dampak persaingan yang semakin ketat sehingga perusahaan yang dapat bertahan adalah perusahaan yang bisa menerima segala gangguan dari para pesaing. Oleh sebab itu ide kreatif harus terus dikembangkan agar dapat terus melangkah lebih maju dan terus mendorong pertumbuhan kinerja perusahaan baik dari dalam maupun luar. Yang menjadi subjek penelitian ini adalah CV Goldy Prime, yaitu salah satu perusahaan distributor yang berada di Surabaya. Penelitian ini bertujuan untuk mendiskripsikan kepemimpinan kreatif pada CV Goldy Prime.
Metode penelitian yang di gunakan adalah kualitatif, sumber data yang digunakan berasal dari data primer dan sekunder, pengumpulan data untuk analisa menggunakan wawancara, dan hasil wawancara kemudian diuji menggunakan triangulasi sumber. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa dampak dari kepemimpinan kreatif dapat membawa pengembangan produk yang berbeda, dapat menerapkan ketrampilan yang lebih tinggi, dapat membuat perbedaan dengan perusahaan lainnya, penggunaan imajinasi dan wawasan yang lebih, dan penambahan nilai produk perusahaan.