Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelMunculnya peluang pada dunia kuliner Indonesia yang semakin berkembang membuat timbulnya banyak persaingan bisnis di bidang sejenis. Adanya hal tersebut menjadi pertimbangan serta tuntutan bagi pemilik Ogie Pâtisserie dalam menentukan strategi yang tepat untuk menghadapi banyaknya persaingan. Oleh karena itu, tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh perceived service quality, perceived product quality, perceived price, dan word of mouth pada purchase intention pada Ogie Pâtisserie. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan deskriptif. Sampel pada penelitian ini adalah sebanyak 122 responden dengan menggunakan teknik non probability sampling melalui convenience sampling atau accidental sampling sebagai metode pengambilan sampelnya. Teknik pengumpulan data dalam penelitian menggunakan metode google forms online. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa perceived service quality dan perceived price tidak mempunyai pengaruh secara parsial terhadap purchase intention pada Ogie Pâtisserie. Sedangkan, perceived product quality dan word of mouth mempunyai pengaruh secara parsial terhadap purchase intention pada Ogie Pâtisserie.