Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelAnalisa Pengaruh Service Quality dan Customer Satisfaction terhadap Reuse Intention pada
Bus Pariwisata di Kota Surabaya (Studi Pada : Surabaya Heritage Track Bus)
Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh Service Quality dan Customer
Satisfaction terhadap Reuse Intention pada Bus Pariwisata di Kota Surabaya (Studi Pada : Surabaya
Heritage Track Bus). Penelitian ini dibagikan kepada 92 responden yang berdomisili di Surabaya dan
Luar Surabaya dan sudah pernah menggunakan Surabaya Heritage Track Bus lebih dari 1 kali. Jenis
penelitian ini adalah kausal yang menggunakan metode analisis Partial Least Square - Structural
Equation Model (PLS-SEM). Hasil penelitian menunjukkan bahwa Service Quality berpengaruh
signifikan terhadap Customer Satisfaction, dan Customer Satisfaction berpengaruh signifikan
terhadap Reuse Intention. Sementara itu, Customer Satisfaction memiliki peranan mediasi terhadap
Service Quality hingga Reuse Intention.