Please take a moment to complete this survey below

Library's collection Library's IT development Cancel

Faktor penyebab kecelakaan jatuh pada proyek konstruksi di Surabaya

Pelaksanaan pembangunan pada bidang konstruksi memang tidak pernah lepas dari masalah keselamatan kerja. Dari beberapa referensi, baik dari dalam maupun luar negeri, kecelakaan jatuh merupakan kecelakaan yang memiliki frekuensi terbesar pada proyek konstruksi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dan frekuensi faktor penyebab kecelakaan jatuh pada proyek konstruksi di Surabaya serta mengetahui program keselamatan kerja yang dilakukan oleh kontraktor di Surabaya untuk mencegah terjadinya kecelakaan jatuh pada proyek konstruksi. Pengumpulan data dilakukan dengan menyebarkan kuesioner yang ditujukan kepada para staf dan pekerja pada beberapa perusahaan kontraktor di Surabaya.
Dari hasil penelitian didapatkan bahwa faktor penyebab kecelakaan jatuh yang paling berpengaruh menurut staf berasal dari kesalahan pekerja (unsafe acts), sedangkan faktor penyebab kecelakaan jatuh yang paling berpengaruh menurut pekerja berasal dari faktor manajemen. Faktor penyebab kecelakaan jatuh yang paling sering muncul menurut staf dan pekerja berasal dari kondisi pekerja. Untuk mencegah terjadinya kecelakaan jatuh, beberapa kontraktor melaksanakan program keselamatan kerja. Program keselamatan kerja untuk mencegah terjadinya kecelakaan jatuh yang paling banyak dilakukan oleh kontraktor adalah dengan memasang pagar pembatas (guardrail).

Creator(s)
  • (21403004) BENNY SIAOMAN
  • (21403047) HENDY SANJAYA
Contributor(s)
  • Andi → Advisor 1
  • Ratna S. Alifen → Examination Committee 1
Publisher
Universitas Kristen Petra; 2007
Language
Indonesian
Category
s1 – Undergraduate Thesis
Sub Category
Skripsi/Undergraduate Thesis
Source
Skripsi No. 21011551/SIP/2007; Benny Siaoman (21403004), Hendy Sanjaya (21403047)
Subject(s)
  • BUILDING-SAFETY MEASURES
  • CONSTRUCTION INDUSTRY-SAFETY MEASURES
File(s)

Similar Collection

by creator, contributor, or subject