Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelPenelitian ini dilakukan dengan tujuan mengetahui pengaruh dari Program Customer Relationship Marketing yang dilakukan oleh PT. Indocement Tunggal Prakarsa Tbk terhadap loyalitas pelanggan di Surabaya. Adapun variabel yang digunakan dalam penelitian ini adalah customer service, program loyalty dan community building.
Teknik yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisa regresi linear berganda untuk mengetahui pengaruh antara variabel bebas (X) dengan variabel terikat (Y). Hasil penelitian yang dilakukan menunjukkan bahwa variabel customer service, program loyalty dan community building berpengaruh secara simultan dan memberi penjelasan sebesar 64.5% terhadap loyalitas pelanggan, sedangkan sisanya sebesar 35.5% dijelaskan oleh variabel lainnya yang belum dimasukkan ke dalam model penelitian.