Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelPenelitian ini bertujuan untuk menganalisa faktor-faktor yang mempengaruhi motivasi Generation Y untuk berkarir di hospitality industry. Data yang terkumpul dari online survey yang dilakukan terhadap 119 alumni program Manajemen Perhotelan Universitas Kristen Petra diolah menggunakan teknik Exploratory Factor Analysis (EFA) dan didapati 9 faktor baru yang terbentuk yang mempengaruhi motivasi responden untuk memutuskan berkarir dan tidak berkarir di hospitality industry. Faktor Work – Life Balance memiliki kontribusi terbesar dalam mempengaruhi motivasi responden Generation Y untuk berkarir di hospitality industry sedangkan faktor Work Environment memiliki kontribusi terbesar bagi responden yang memutuskan tidak berkarir di hospitality industry.