Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelBanyak penelitian terdahulu yang menunjukkan bahwa copywriting memiliki pengaruh positif terhadap purchase intention dengan consumer perception sebagai variabel intervening. Walaupun demikian, belum banyak penelitian terdahulu yang membahas pengaruh copywriting terhadap purchase intention dengan consumer perception sebagai variabel intervening secara kontekstual pada media sosial Instagram milik brand online education platform.
Untuk mengetahui hal tersebut, penelitian ini dilaksanakan guna menganalisa hubungan copywriting terhadap purchase intention dengan consumer perception sebagai variabel intervening pada media sosial Instagram @ruangguru. Peneliti ini digunakan dengan cara menyebarkan kuesioner kepada 129 responden yang memenuhi kriteria sampel penelitian. Teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah teknik analisis kuantitatif dengan metode path analysis.
Hasil dari penelitian ini adalah copywriting berpengaruh positif terhadap purchase intention serta consumer perception, kemudian consumer perception juga berpengaruh positif terhadap purchase intention, dan yang terakhir melalui penelitian ini juga ditemukan hasil bahwa consumer perception memoderasi hubungan antara copywriting terhadap purchase intention.