Please take a moment to complete this survey below

Library's collection Library's IT development Cancel

Analisa dampak empat faktor pendukung adaptasi produk terhadap kinerja pemasaran ekspor pada perusahaan mebel di Semarang dan Jepara

Keberhasilan pemasaran organisasi bisnis di pasar asing, setidak-tidaknya
menguntungkan bagi organisasi bisnis itu sendiri, maupun bagi pemerintah.
Dengan menurunnya nilai ekspor dan peringkat daya saing Indonesia, maka
perusahaan bisnis di Indonesia sebagai ujung tombak untuk pasar ekspor harus
melakukan reposisi strategi ekspor agar mempunyai daya saing dan meningkatkan
nilai ekspor. kelemahan yang banyak dihadapi eksportir Indonesia adalah kualitas
produk yang tidak stabil, kemampuan, kesadaran dan sikap eksportir yang masih
kurang, kurang memiliki strategi dalam melakukan pemasaran di luar negeri,
manajemen usaha yang belum profesional untuk menghadapi persaingan
internasional. Karena itu sangat penting bagi industri-industri mebel ekspor di
Jawa Tengah untuk menangkap ulang kelemahan-kelemahan yang dimilikinya
agar memperoleh kinerja pemasaran yang baik di pasar ekspor. Perusahaan harus
merubah keseluruhan strategi dalam lingkungan bisnis untuk mencapai performa
organisasional lebih baik. Dalam realitas, keberhasilan perusahaan untuk berpikir
bahwa mereka dapat selamat mengabaikan perubahan dan tantangan dalam
lingkungan bisnis. Salah satu aspek yang patut untuk dicermati untuk mencapai
keberhasilan sasaran ekspor adalah melihat pentingnya pengaruh antara strategi
pemasaran dengan kinerja ekspor.

Creator(s)
  • (31400364) DONI SANJAYA
  • (31400359) JEFFREY KURNIAWAN
Contributor(s)
  • Syanne Helly → Advisor 1
  • Soekarno → Examination Committee 1
Publisher
Universitas Kristen Petra; 2004
Language
Indonesian
Category
s1 – Undergraduate Thesis
Sub Category
Skripsi/Undergraduate Thesis
Source
Skripsi No. 02011788/MAN/2004; Doni Sanjaya (31400364), Jeffrey Kurniawan (31400359)
Subject(s)
  • MARKETING RESEARCH
File(s)

Similar Collection

by creator, contributor, or subject