Please take a moment to complete this survey below

Library's collection Library's IT development Cancel

Persepsi pentingnya penguasaan bahasa Jepang secara lisan bagi staff F & B service Padi restaurant terhadap peningkatan kualitas pelayanan di Padi restaurant di hotel Ritz Carlton, Bali

Terjalinnya komunikasi antara pramusaji dengan tamu di sebuah restoran
merupakan suatu hubungan yang sangat diharapkan selain sekedar menjual makanan
dan minuman. Komunikasi yang baik dapat menjadikan tamu merasa puas dan
mendapatkan pelayanan yang professional. Dengan komunikasi dapat terjalin
kesamaan persepsi antara kedua belah pihak. Dalam skripsi ini, penulis melakukan
penelitian mengenai restoran di Hotel Ritz-Carlton, Bali yang mernpunyai nama
"Padi Restaurant".
Penulis mengamati adanya kendala dalam masalah komunikasi ini,
khususnya dengan tamu yang berasal dari Jepang, yang merupakan mayoritas tamu
yang tinggal di Hotei Ritz-Carlton, Bali. Banyak dari tamu Jepang tersebut yang
tidak dapat berkomunikasi dengan menggunakan bahasa Inggris yang telah
disepakati sebagai bahasa internasional, sedangkan para pramusaji tidak dibekali
dengan kemampuan bahasa Jepang secara lisan.
Penulis membantu pihak Hotel Ritz-Carlton, Bali untuk dapat meningkatkan
pelayanannya kepada tamu Jepang dengan mengajukan usul diadakannya pelatihan
bahasa Jepang secara lisan kepada pramusaji di Padi Restaurant di Hotel Ritz-
Carlton, Bali karena dengan dibekalinya pramusaji dengan kemampuan bahasa
Jepang secara lisan diharapkan dapat menjadikan pelayanan lebih berkualitas dan
diharapkan tamu Jepang dapat kembali tinggal di Hotel Ritz-Carlton, Bali di lain
kesempatan.

Creator(s)
  • (33496082) EVAN
  • (33496040) ADI DARMA
Contributor(s)
  • Fransisca Andreani → Advisor 1
  • Juliuska Sahertian → Advisor 2
  • Hatane Semuel → Examination Committee 1
Publisher
Universitas Kristen Petra; 2002
Language
Indonesian
Category
s1 – Undergraduate Thesis
Sub Category
Skripsi/Undergraduate Thesis
Source
Skripsi No. 023/EP/2002; Evan (33496082), Adi Darma (33496040)
Subject(s)
  • HOTELS-PERSONNEL MANAGEMENT
  • HOTEL MANAGEMENT
File(s)

Similar Collection

by creator, contributor, or subject