Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelPenelitian ini dilakukan di PT Sinar Angkasa Rungkut unit glass, dimana perusahaan ini belum mempunyai sistem penilaian kompetensi yang spesifik sehingga berpengaruh terhadap jenjang karir dan pengembangan kompetensi pada masing-masing supervisor. Objek penelitian hanya pada supervisor bagian lantai produksi dan Quality Control. Tujuan penelitian adalah untuk mendapatkan rancangan sistem pengukuran standar kompetensi supervisor beserta rewardnya. Teori yang digunakan pada penelitian ini terutama mengacu pada teori Spencer dan Abraham. Pada penelitian ini menggunakan wawancara dengan senior manager produksi dan kepala bagian personalia perusahaan untuk mendapatkan target pencapaian kompetensi pada masing-masing supervisor. Rancangan standar kompetensi supervisor yang dihasilkan terdiri dari tiga dimensi utama dimana terdapat 19 indikator yang tercakup dalam masing-masing dimensi. Berdasarkan dari hasil perancangan yang telah dibuat, didapatkan nilai terendah 90,35% dari indikator supervisor Quality Control dan nilai tertinggi 95,68% dari indikator supervisor warehouse.