Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelPenelitian ini bertujuan untuk mengukur kepuasan konsumen terhadap Mal ITC dari
variabel merchandise, accesbility, service, atmosphere, entertainment, security, dan food dan pengaruhnya terhadap kepuasan serta mengukur kesenjangan antara tingkat kepentingan dan persepsi. Jumlah sampel penelitian ini sebanyak 100 sampel, teknik analisa data menggunakan regresi linier berganda. Analisa kesenjangan menunjukkan bahwa untuk keseluruhan atribut shopping centres masih terdapat kesenjangan. Pengujian secara simultan menunjukkan ke tujuh atribut shopping centre memiliki pengaruh terhadap kepuasan. Pengujian secara parsial menunjukkan bahwa aksesbilitas dan food tidak memiliki pengaruh terhadap kepuasan. Berdasarkan pada tingkat kesenjangan antara tingkat kepentingan dan persepsi, kesenjangan tertinggi adalah atribut service dan atribut entertainment.