Please take a moment to complete this survey below

Library's collection Library's IT development Cancel

Pengaruh gaya hidup, kelompok referensi, dan karakteristik individu terhadap minat beli pada nineties salad di Madiun

Perubahan perilaku yang disebabkan oleh COVID-19 sangat berdampak pada gaya hidup yang dijalani oleh masyarakat. Tidak hanya menjaga pola makan tetapi juga menjaga kesehatan tubuh jasmani dan rohani. Masyarakat harus lebih mementingkan menjaga kesehatan dengan mengatur pola makan dan mempertimbangkan gizi yang diperlukan. Salad merupakan salah satu pilihan yang dijadikan objek makanan sehat dan bergizi dalam memulai gaya hidup yang lebih baik. Maka dari itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah gaya hidup, kelompok referensi, dan karakteristik individu memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli masyarakat pada Nineties Salad di Madiun. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan menyebarkan kuesioner sebanyak 105 responden. Pengelolaan data pada penelitian ini menggunakan SPSS dengan Teknik Regresi Linear Berganda. Penelitian menunjukkan bahwa gaya hidup, kelompok referensi, dan karakteristik individu memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli. Adapun hasil penelitian menunjukkan bahwa gaya hidup memiliki dampak positif dan signifikan yang paling dominan terhadap minat beli masyarakat pada Nineties Salad di Madiun.

Creator(s)
  • (D11180379) VANESSA BELDA HARTONO
  • (D11180339) KEVIN ECAS
Contributor(s)
  • Regina Jokom → Advisor 1
  • Fransisca Andreani → Examination Committee 1
  • Monika Kristanti → Examination Committee 2
Publisher
Universitas Kristen Petra; 2023
Language
Indonesian
Category
s1 – Undergraduate Thesis
Sub Category
Skripsi/Undergraduate Thesis
Source
Skripsi No. 33011091/MAN/2023; Vanessa Belda Hartono (D11180379), Kevin Ecas (D11180339)
Subject(s)
  • CONSUMER BEHAVIOR
  • CONSUMERS--RESEARCH
File(s)

Similar Collection

by creator, contributor, or subject